Tips Instalasi TV Kabel

Tips Instalasi TV Kabel

Posted by shinobi apuy on Thursday, September 12, 2013

TV Kabel Indonesia
Menonton siaran TV dunia dengan menggunakan paket dan layanan TV Kabel Indonesia merupakan keinginan banyak orang yang hobi menonton. Ikut layanan tv kabel pasti akan menggunakan peralatan yang membutuhkan ruang khusus dalam penempatan nya. Nah, untuk Anda yang ingin berencana untuk memasang tv kabel di rumah perlu untuk membuat beberapa perencanaan. Ini dilakukan agar  peralatan tv kabel tersebut tidak mengganggu atau merusak keindahan tampilan dari rumah Anda. Adapun beberapa hal yang perlu direncanakan antara lain :
  • Antena Parabola. Antena parabola merupakan peralatan tv kabel yang pasti dibutuhkan ketika menonton siaran tv dunia dengan menggunakan layanan tv kabel. Biasa nya ukuran dari antena parabola ini mempunyai diameter hampir 1 m. Ukuran ini terbilang besar dan pasti nya akan terlihat walaupun dari jarak yang jauh. Dari faktor bentuk, antena parabola pasti nya kurang bagus saat dijadikan sebuah elemen yang menempel pada bangunan rumah. Bahkan dengan bentu knya yang bundar itu, akan merusak tampilan rumah. Nah, akan jauh lebih baik jika antena parabola tersebut diletakkan di sampir atau dibagian belakang rumah.
  • Amplifier atau Booster. Amplifier atau booster ini juga merupakan peralatan yang digunakan ketika menikmati siaran tv dunia menggunakan layanan tv kabel. Bentuk nya yang kotak dengan ukuran kira-kira 25 m2 juga tebal 7 cm. Walau dari segi ukuran nya yang tidak terlalu besar, tetapi benda ini dapat terlihat dominan jika diletakkan di dalam rumah sebagai interior. Sebaiknya untuk meletakkan benda ini, pilih arena yang pantas seperti di kabinet lemari  tetapi tidak mempunyai pintu. Ini akan memudahkan Anda ketika menyalakan, mematikan, dan memilih siaran tv yang akan ditonton.
  • Perhatikan instalasi. Instalasi merupakan hal penting dan banyak menjadi permsalahan yang sering terlihat akibat instalasi atau pemasangan tv kabel. Banyak orang yang lebih mementingkan hal jarak kabel pemasangan antara tv dengan antena yang paling dekat. Kondisi ini akan membuat kabel menjadi berantakan dan ini akan merusak penampilan ruangan rumah. Oleh karena itu, cobalah untuk lebih tegas bahkan cerewet kepada para petugas instalasi tv kabel untuk lebih menjaga keindahan tampilan dan interior rumah Anda.
Demikian sedikit tips instalasi tv kabel, semoga bermanfaat. -apuy-

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...