Tips Hemat Penggunaan Peralatan Masak Listrik

Tips Hemat Penggunaan Peralatan Masak Listrik

Posted by shinobi apuy on Wednesday, August 14, 2013

kompor listrik
Tips Hemat Penggunaan Peralatan Masak Listrik -  Hemat penggunaan peralatan masak khusus nya peralatan masak yang menggunakan listrik sebagai energi utama nya amat sangat penting. Karena dengan menghemat penggunaan peralatan masak listrik, seperti kompor listrik, lemari es, mesin cuci ini akan membuat biaya listrik akan terkendali. Namun memang khusus untuk kompor listrik merupakan cara modern memasak dengan hasil yang cepat dan juga matang. Di satu sisi penggunaan kompor listrik bisa menghemat bahan bakar, namun tetap saja energi yang digunakan adalah listrik.

Cara kerja peralatan masak listrik seperti kompor listrik jika elemen panas yang ada terkena dengan logam sehingga akan menimbulkan panas. Kompor listrik ini juga sangat mudah dalam penggunaan nya, karena semua serba sentuh atau touch screen. Karena tidak membutuhkan bahan bakar, kompor listrik ini bisa dibawa kemana pun dan dapat digunakan dimana pun asal ada sumber listrik yang dapat digunakan. Akan tetapi semakin sering penggunaan kompor listrik untuk masak, maka dipastikan tagihan biaya listrik juga akan meningkat seiring penggunaan kompor listrik terus menerus. Untuk kompor listrik ini membutuhkan energi listrik sebanyak 380 watt untuk sekali pemakaian nya. Nah, untuk lebih menghemat penggunaan peralatan masak listrik berikut tips nya :
  • Kurangi menggunakan alat penghangat nasi. Sebaiknya alat penghangat nasi atau magicom ini dinyalakan ketika digunakan saja.
  • Untuk  menghindari tinggi nya biaya listrik, sebaiknya batasi dalam menggunakan kompor listrik. Misal nya 1 hari 1 kali pemakaian, selebih nya menggunakan kompor hemat energi seperti kompor gas, kompor minyak tanah, tungku briket batu bara, tungku kayu, atau kompor tenaga surya. Atau penggunaan kompor listrik ketika memasak besar untuk acara tertentu agar proses masak nya menjadi lebih cepat.
  • Hindari penggunaan peralatan masak listrik secara bersamaan. Biasa kan untuk memasak dengan hemat energi, sehingga biaya listrik setiap bulan menjadi lebih terkendali bahkan hemat. Misalnya menentukan makanan yang akan di masak kemudian memilih salah satu peralatan masak sesuai fungsi nya. Contoh menggunakan oven atau microwave untuk memanggang, kompor listrik untuk menggoreng.
Demikian beberapa tips hemat penggunaan peralatan masak listrik, semoga ini dapat membantu untuk menghemat biaya listrik di rumah Anda. -apuy-

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...