Info Film Bioskop Terbaru - Film dengan genre biografi seseorang masih memiliki banyak penggemar di Indonesia. Meskipun menceritakan kisah hidup seseorang, namun film dengan genre ini masih tetap menarik untuk disaksikan. Apalagi, jika film biografi ini menceritakan kisah hidup yang dapat menginspirasi banyak orang, misalnya saja seperti film Habibie & Ainun. Bahkan, dengan pemilihan pemain yang tepat dan pembuatan alur cerita yang menarik (tanpa banyak merubah kisah aslinya), film biografi ini mampu untuk bersaing dengan film lain dalam ajang penghargaan. Hal ini sudah terbukti, dengan keberhasilan beberapa film biografi meraih penghargaan seperti Festival Film Indonesia dan Indonesia Movie Award.
Berikut ini adalah beberapa film biografi yang berhasil meraih kesuksesan dan menjadi favorit para pecinta film di Indonesia:
Habibie & Ainun
Film ini tidak hanya berhasil menarik minat para pecinta film untuk menyaksikan film ini, tetapi juga berhasil meraih beberapa penghargaan Indonesia Movie Award pada Tahun 2013. Penghargaan yang berhasil diraih antara lain, film terfavorit, soundtrack terfavorit dan pemeran pria terfavorit. Film ini menceritakan tentang kisah percintaan Pak Habibie dengan almarhumah Ainun dari sejak mereka belum menikah, hingga bagaimana sang istri tercinta terus mendukung semua hal yang dilakukan oleh Pak Habibie hingga mencapai kesuksesannya seperti saat ini.
Surat kecil untuk Tuhan
Film ini menceritakan perjuangan seorang gadis kecil bernama Gita Sesa Wanda Cantika, dalam melawan penyakit Kanker Rhabdomyosarcoma yang dideritanya. Sebelum di adaptasi dalam bentuk Film, kisah ini sudah terlebih dahulu diangkat dalam bentuk novel, dan berhasil meraih kesuksesan dengan menjadi salah satu novel best seller. Saat diadaptasi dalam bentuk filmpun, kisah ini berhasil meraih penghargaan sebagai aktris terbaik (Dinda Hauw pemeran Gita) dan aktor terbaik (Alex Komang pemeran ayah Gita).
Gie
Film yang menceritakan mengenai kisah hidup seorang mahasiswa idealis bernama Sok Hok Gie ini, berhasil meraih penghargaan sebagai Film terbaik, aktor terbaik (Nicholas Saputra pemeran Gie) dan penata sinematografi terbaik (Yudi Datau) pada ajang penghargaan Festival Film Indonesia tahun 2005. Gie adalah seorang mahasiswa yang idealis, dan sangat tidak toleran terhadap ketidakadilan. Gie memiliki semboya, “Lebih baik diasingkan daripada menyerah pada kemunafikan”. (Yv)
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment