Selama ini Anda hanya berjualan online menggunakan media apa ?Apakah website, free blog seperti blogspot atau wordpress, atau hanya menggunakan media social seperti Instagram ? Bagimana bisnis Anda sekarang, apakah lancar-lancar saja dengan orderan yang berlimpah atau justru malah sebaliknya ? Kita tahu kini persaingan di dunia bisnis online makin tinggi dann sangat terlihat, karena setiap orang dengan mudah membuka toko online dengan menggunakan media apapun itu. Maka tidak jarang, ketika sebuah toko online mampu memberikan pelayanan terbaik, maka toko online tersebut akan kebanjiran pesanan.
Melihat kondisi tersebut, maka para pemilik toko online akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mendapatkan hati para calon pembelinya. Salah satu strateginya dengan mengiklankan dalam situs-situs jual beli online yang kini menjadi pilihan terbaik sebagai sarana media promosi sebuah toko online. Nah, kini ada salah satu website e-commrce online di Indonesia yang bisa menjadi pilihan untuk tempat jualan online yang khusus menarik para pemilik toko online yang menggunakan media social Instagram yaitu Shopious.com
Kenapa toko online Instagram saja ? Bukan Facebook, Twitter, Pinterest atau media social lainnya ? Memang social media Instagram kini sedang menjadi trend khususnya dalam dunia gadget, di mana para penggunanya berbagai informasi apapun melalui sebuah foto atau gambar yang jelas diedit terlebih dahulu. Nah, ini menjadikan sebuah peluang dari para pemilik toko online yang pada akhirnya menggunakan Instagram sebagai wadah untuk berjualan online.
Ketika ingin menemukan sebuah informasi berupa foto, kita harus menggunakan hashtag, dan ini menjadi faktor kelemahan dari penggunaan Instagram sebagai tempat jualan online. Para calon pembeli akan disulitkan ketika akan mencari produk yang ingin dibelinya karena penggunaan hashtag tersebut. Selain itu, untuk mencari produk di Instagram maka para pembelinya pun harus memiliki akun pribadi dan ini malah makin membuat rumit. Padahal tidak semua calon pembeli punya akun Instagram ini.
Titik kelemahan dari Instagram inilah yang membuat Shopious ini hadir dengan julukan direktori toko online yang mencoba membuat semuanya menjadi lebih mudah dan praktis. Sehingga para calon pembeli yang tidak memiliki akun Instagram pun akan lebih menjadi lebih mudah mencari, memilih dan membeli barang yang dinginkannya dengan mudah dan cepat. Tujuan akhirnya adalah membantu meningkatkan penjualan dari toko online itu sendiri.
Toko online Shopious.com yang resmi diluncurkan pada 2013 lalu, kini sudah memiliki rekanan toko online mulai dari Sabang - Merauke. Bahkan untuk memudahkan para calon pembeli yang ingin berbelanja online, Shopious mengelompokkan toko-toko online berdasarkan abjad mulai dari A hingga Z. Shopious memang hanya sebagai wadah para pemilik toko online di Instagram, karena semua hal yang berkaitan dengan stock barang, ukuran barang yang dijual, ongkir, hingga pengiriman semua Anda bisa langsung tanyakan kepada pemilik toko online tersebut.
Untuk sementara ini, Shopious sendiri baru menerima toko-toko online yang menawarkan berbagai jenis produk fashion, kecantikan dan juga keperluan untuk dekorasi rumah Anda. Seiring perkembangan dan bertambahnya toko-toko online yang nantinya akan bergabung, aka nada kategori-kategori baru lainnya yang membuat Shopious menjadi lebih lengkap.
Berjualan online dengan memanfaatkan space di direktori toko online fashion di Indonesia (www.shopious.com) terbilang cukup murah meriah dan juga terjangkau. Sistem kontrak kerjasama yang dibuat cukup fleksibel, dimana setiap member bisa memilih jangka waktu kontrak kerjasama apakah 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan atau bahkan 1 tahun pun bisa. Namun semua tergantung dengan kebutuhan dan modal Anda. Tempat jualan online terbaik hanya di Shopious.com! -apuy-
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment